Monday, November 24, 2014

Algoritma Metoda Empat Persegi Panjang (Rectangle)


Logika prosedur menghitung luas daerah di bawah kurva F(X) dalam interval titik A dan titik B dengan menggunakan metoda empat persegi panjang sebenarnya sama dengan pendekatan metoda Simpson.
Perbedaannya adalah terletak pada bentuk bidang yang digunakan untuk mendekati bentuk kurva F(X)
 
Rumus :
Keterangan :

N  : (B – A)/P, yaitu banyaknya sub interval
P  : lebar sub interval
X0    : A 
XN  : B

 
Akurasi hasil perhitungan fungsi integral dengan pendekatan metoda empat persegi panjang akan semakin bertambah jika cacah sub interval (N) semakin banyak, sehingga ukuran lebar masing-masing sub interval (P) semakin kecil/sempit.
 


Algoritma :


1. Mulai
2. Inisialisasikan harga-harga awal
  INTEGRAL_RECTANGLE = 0.0
  P = (B – A)/2
3. Proses Berulang langkah-4 s/d langkah 9
  FOR I = 1 TO 20
4. Catat hasil perhitungan nilai pendekatan sebelumnya
  TERAKHIR = INTEGRAL_RECTANGLE
5. Hitung cacah sub interval
     N = (B – A)/P
6. Jumlahkan luas bidang pada semua sub interval
    JUMLAH  = 0.0
        FOR J  = 0 TO N-1
        JUMLAH = JUMLAH + F(A+JxP)
7. Hitung Integral
    INTEGRAL_RECTANGLE = P x JUMLAH
8. Cek konvergensi
    IF   ABS((INTEGRAL_RECTANGLE – TERAKHIR) / INTEGRAL_RECTANGLE) < Ɛ
    Jika ya, cetak hasil (INTEGRAL_RECTANGLE)
    Lanjutkan ke langkah-11
9. Tentukan lebar sub interval untuk iterasi berikutnya
        P = P/2
10. Tidak konvergen dan cetak pesan
        (“Integral tidak ditemukan dalam 20 iterasi, hasil perhitungan : “, INTEGRAL_RECTANGLE)
11. Selesai



 Flowchart :
 

 Nama Kelompok : 
Richart Mevil Adhitya (D1042131008)
Zulfikar (D1042131042)

 

No comments:

Post a Comment